Kebijakan Privasi ini menjelaskan praktek privasi dari PT Transmarco, kami menghargai privacy pelanggan dan akan melindungi setiap informasi pribadi pelanggan. Kami hanya mengumpulkan informasi yang kami perlukan dan relevan dengan pelanggan. Syarat dan ketentuan dan Kebijakan Privasi kami bisa berubah dari waktu ke waktu. Perubahan yang terjadi akan mempengaruhi Pelanggan saat menggunakan website kami dan tanggal efektif kebijakan privasi baru kami akan muncul di website. Ini merupakan tanggung jawab pelanggan untuk memeriksa website kami bila ada perubahan pada syarat dan ketentuan atau kebijakan privasi dan memerikasanya bila ada perubahan. Untuk mempelajari lebih jelas, silakan membaca kebijakan privasi ini.
Kami hanya mengumpukan data personal yang merupakan informasi identifikasi seperti nama, alamat rumah, alamat email, nomor telepon, password dan data lengkap order seperti tanggal, ukuran dan warna.
Kami menggunakan informasi untuk memproses pesanan dan menghubungi pelanggan bila perlu untuk membahas mengenai pembelian. Alamat email pelanggan akan kami gunakan untuk mengirimkan informasi yang berhubungan dengan promosi dan produk terbaru kami. Kami tidak akan menjual, menyewakan atau membagikan alamat email pelanggan kepada pihak ketiga untuk mengirimkan email yang tidak penting. Namun, kami akan berusaha memberikan layanan terbaik , dan kami hanya membagi informasi dengan bagian dari perusahaan kami di bawah merek dan /atau perusahaan PT Transmarco. Kami juga akan menyimpan catatan pembelian Pelanggan yang dibuat di 9to9 Indonesia dan menggabungkan informasi yang pelanggan berikan kepada toko ritel kami atau melalui telepon dalam rangka untuk memberikan pelayanan yang lebih baik. Kami juga akan menggunakan preferensi produk informasi yang pelanggan berikan untuk digunakan dalam meningkatkan design situs kami dan meningkatkan pengalaman belanja Pelanggan.
Website kami telah dilengkapi dengan halaman checkout yang aman, seperti keamanan identitas dan informasi rekening Pelanggan sebagai prioritas kami. Pelanggan dapat melihat pada huruf pertama dari alamat situs yang akan berubah dari “http” menjadi “https” pada saat mengakses keamanan layanan kami.
Pada situs kami, pelanggan dapat memilih untuk mendaftarkan email pelanggan kepada kami dan menerima informasi mengenai produk, layanan dan berbagai penawaran. Selain itu, jika pelanggan memberikan kami alamat e-mail Pelanggan di website kami, saat pelanggan mendaftar, memesan, mengikuti kontes atau selama melakukan pembayaran, secara otomatis e-mail pelanggan akan terdaftar dan pelanggan akan menerima informasi mengenai promosi dari kami atau merek lain kami. Jika pelanggan tidak ingin menerima email promosi kami, pelanggan bisa memilih keluar dengan mengklik pada link unsubscribe yang bisa pelanggan temukan di bagian bawah dari semua email promosi kami. Harap diketahui bahwa untuk menghapus email Pelanggan dari daftar email kami membutuhkan waktu hingga 7 hari kerja.
Pelanggan bisa mengakses, memperbaruhi atau merubah infomasi pribadi dengan masuk ke akun pelanggan dan silakan mengubahnya di dalam akun pelanggan.
Kami dapat memperbarui kebijakan privasi kami dari waktu ke waktu dan setiap informasi yang kami kumpulkan merupakan bahan dari perubahan tersebut yang akan berlaku. Setiap kami membuat perubahan, kami akan memperbaruinya di website ini dan Pelanggan perlu memeriksa kebijakan secara berkala. Bila Pelanggan memiliki pertanyaan atau keluhan mengenai kebijakan privasi kami, silakan hubungi kami :
[email protected]
PT Transmarco Jl. Imam Bonjol Baru no. 7 Blok RTM 03, Karawaci, Tangerang, 15115, Indonesia